The Beach Love, Kafe Tempat Nikmati Panorama Pantai Cinta Kedungu Bali

Belarus Fight – The Beach Love menjadi salah satu lokasi untuk memandangi panorama Pantai Cinta Kedungu di Belalang, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan, Bali. Kafe ini mengusung konsep luar ruangan dan menawarkan pemandangan pantai, tebing, dan persawahan.

“Konsepnya kafe outdoor yang menawarkan pemandangan alami, tanpa mengubah kondisi sekitar,” tutur pemilik sekaligus pengelola The Beach Love, Budi, saat dihubungi Kompas.com, pada Sabtu (27/11/2021).

Kegiatan wisata di The Beach Love

The Beach Love

Pengunjung yang datang ke The Beach Love bisa menyantap menu ala barat, di antaranya chicken wrap dan burger. Sembari bersantap, mereka dapat duduk santai di bean bags aneka warna dan memandangi panorama Pantai Cinta Kedungu.

Demi mempertahankan kesan alami, pihak pengelola tidak banyak melakukan pembangunan di kawasan ini. Seluruh area pengunjung di The Beach Love dibangun tanpa atap. “Untuk saat ini kendalanya memang soal cuaca.

Jika seharian hujan, kami terpaksa tutup,” imbuh Budi. Selain menyantap hidangan sambil Slot melihat pemandangan Pantai Cinta Kedungu, pengunjung juga bisa berselancar di kawasan tersebut. Pihak kafe telah bekerja sama dengan pihak pelatihan selancar setempat.

Terdapat pula jasa penyewaan papan selancar bagi pengunjung. “Kalau yang sudah punya papan bisa langsung (berselancar),” lanjut Budi.

Akses dan Lokasi The Beach Love

The Beach Love berada di Jalan Pantai Kedungu, Belalang, Kediri, Tabanan, Bali. Kawasan ini berjarak sekitar 26-28 kilometer (km) dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai atau sekitar 1 jam 6 menit perjalanan. Kawasan ini bisa dicapai dengan menggunakan kendaraan roda empat maupun roda dua.

Bagi pengendara kendaraan roda dua bisa langsung parkir di sekitar kawasan The Beach Love. Sementara pengendara mobil harus berjalan sekitar 250 meter dari tempat parkir menuju The Beach Love. “Kondisi jalannya memang masih jalan untuk petani sekitar. Masih sempat dan dari tanah. Belum ada aspal.  Jadi kalau mobil harus jalan sekitar 10 menit dari tempat parkir,” kata Budi.

Harga makanan dan minuman di The Beach Love

The Beach Love

Pengunjung tidak perlu membayar tiket masuk untuk menikmati suasana pantai dan tebing di The Beach Love. Namun, mereka perlu membayar biaya parkir mulai dari Rp 2.000 untuk kendaraan roda dua, dan mulai dari Rp 5.000 untuk mobil.

“Untuk menunya kami menyediakan makanan Western. Ada chicken wrap dan burger yang jadi favorit,” jelas Budi.

Harga makanan dan minuman di The Beach Love pun beragam. Paket yang tersedia dibanderol dengan harga mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 55.000.

“Kalau untuk surfing harganya tergantung dari pelatihnya,” lanjut Budi.

The Beach Love dapat dikunjungi setiap hari dari pukul 16.00 Wita sampai 20.00 Wita. Untuk memastikan ketersidaan kursi dan tempat, pengunjung dianjurkan melakukan reservasi terlebih dahulu sebelum mendatangi The Beach Love.